Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Belajar Bahasa Asing Otodidak : Tanpa Pakai Drama

 


Dulu buat saya, cara belajar bahasa asing otodidak sangatlah tidak mudah. Tapi keadaannya berbeda dengan sekarang. Semua menjadi mungkin dan lebih mudah. Untuk menguasai bahasa asing dapat dilakukan sendiri bahkan bisa dari dirumah saja. Dan dengan sumber daya yang tidak perlu banyak. Asalnya punya tekad yang kuat dan pantang menyerah.

Dunia terasa terbuka untuk orang-orang yang mau bersosialisasi antar negara tanpa halangan. Keadaan ini, membuat menguasai bahasa asing menjadi perlu. Dan juga membuka peluang untuk mempelajari bahasa dengan mudah dari penutur aslinya.

Bagaimana Mulai Cara Belajar Bahasa Asing Secara Otodidak?

Pertama-tama tentukan dahulu bahasa apa yang ingin kamu kuasai dan apa manfaatnya untuk hidup kamu. Dengan tahu manfaat  bahasa asing yang kamu pelajari buat hidup kamu, akan membuat kamu lebih bersemangat untuk menguasainya. Dan seandainya ada hal yang kurang menyenangkan dalam prosesnya, kamu akan lebih struggle untuk tetap bertahan.

Kira-kira pertimbangan manfaatnya seperti : 

  • Untuk karir, baik karir formal atau pun freelance dengan target klien internasional. Skill yang kamu miliki akan lebih memiliki jalan lebih mudah kalau kamu menguasai bahasa asing. Bahasa inggris misalnya.
  • Untuk pendidikan, jurusan apapun saat ini kamu sedang belajar. Menguasai bahasa asing akan membuat kamu lebih bisa mencari referensi  sumber belajar yang lebih luas. Atau kamu yang sedang ingin belajar ke luar negeri,
  • Entertainment, banyak sekarang dikalangan anak muda yang juga sedang keranjingan untuk belajar bahasa korea. Dimana budaya Korea sudah masuk dalam bentuk entertainment. Seperti film dan musik. Jadi menguasai bahasa asing khususnya korea menjadi hal yang cukup menyenangkan.
  • Sosialisasi, maraknya media sosial yang membuat jaringan pertemanan tiada batas. Bisa berbahasa asing membuat kamu menjadi lebih mudah memulai percakapan walau lintas wilayah negara. Dengan perantara media sosial. Seperti yang dilakukan Fiki Naki.

Temukan Media Belajar Dan Mudah

Bagian paling penting adalah kamu mau belajar dari mana? Media apa yang kira-kira cocok untuk belajar bahasa otodidak. 

Beberapa pilihan media : 

  1. Buku dan Materi Online: Cari buku, aplikasi, atau kursus online yang sesuai dengan tingkat kemampuan dasar kamu, apakah pemula atau sudah mulai perlu upgrade ke bagian lanjutan.
  2. Kamus dan Sumber Referensi: Kamus menjadi pegangan kamu dalam menemani belajar bahasa asing otodidak.
  3. Belajar dari Media: Nonton film, dengarkan musik, dan baca berita untuk menambah kosakata atau kembangan kata sesuai dengan budaya dan kekinian.

Latihan Mengucapkan Dan Mendengar

Salah satu yang membuat bahasa mudah diingat dan dilakukan tanpa berpikir adalah dengan mendengarkan. Dengan mendengarkan kita jadi tahu bagaimana cara mengucapkan dengan benar sesuai dengan penuturan sebenarnya atau native speaker.

Berlatih berulang-ulang kata yang memang tidak mudah diucapkan di lidah. Karena secara alamiah memang kata-kata asing perlu adaptasi agar mudah kita lakukan sehingga kata-kata itu tidak lagi asing bagi kita. Otak kita langsung memprosesnya dan memberikan arti untuk kita pahami.

Menulis Dan Membaca

Secara terhubung sebuah kemampuan menguasai bahasa asing adalah melatih otot untuk merekam kata-kata baru dengan menuliskannya.  Walaupun tidak semua kata mampu kamu ketahui artinya langsung. Proses akan membuat kamu memahaminya. Baca cerita dan tuliskan kembali pakai bahasa kamu dengan maksud yang sama. 

Membaca juga bagian kunci terpenting bagi proses cara belajar bahasa asing otodidak. Buku seperti berbicara pada kita dan membuat kita mengerti padanan kata dan kalimat mana yang pas untuk nantinya kita akan berbicara secara langsung.

Cari Teman Bicara

Menemukan teman bicara dengan seseorang yang sudah paham. Kamu bisa bergabung dengan komunitas bahasa, baik online maupun offline. Saat ini, media sosial bisa menjadi tools yang menjadikan belajar otodidak kamu lebih mudah.

Buat Jadwal Dan Tentukan Target Waktu

Belajar bahasa asing secara otodidak selain butuh tekad, kamu juga punya jadwa waktu yang kira-kira bisa kamu lakukan. Menguasai sebuah bahasa adalah skill yang harus dilatih setiap harinya. Semakin sering berlatih dalam jangka waktu yang rapat. Kemungkinan mahir lebih cepat juga bisa terwujud.

Dari beberapa tips di atas bisa menjadi acuan kamu untuk memulai belajar bahasa asing. Ini hanya beberapa share simple cara belajar bahasa asing otodidak yang mungkin bisa kamu coba.

Dan yang penting, tetap semangat dan bayangkan betapa mudahnya belajar bahasa asing.